Lingkar Studi Islam Psikologi Unnes


Merupakan lembaga Kerohanian Islam yang mengkaji permasalahan psikologi dari perspektif islam di Jurusan Psikologi, Fakultan Ilmu Pendidikan, Universitas Negeri Semarang yang Sehat, Unggul, dan sejahtera.

Gedung A1 Lantai 2 Universitas Negeri Semarang, Kampus Sekaran, Kec. Gunungpati Semarang

email : lsipsikologi.unnes@gmail.com
No. HP : 085865091326
News Update :
slider otomatis

LSI Psikologi Unnes Adakan Pertemuan bagi Seluruh Pengurus untuk yang Pertama

Penulis : LSI Crew on Senin, 24 Maret 2014 | Senin, Maret 24, 2014

Senin, 24 Maret 2014


          Sabtu, 22 Maret 2014 tepatnya pukul 13.00 WIB, LSI Psikologi Unnes mengadakan pertemuan untuk yang pertama kalinya setelah pengumuman penerimaan pengurus LSI Psikologi Unnes 2014. pengumuman dapat dilihat disini.
          Gedung A3 lantai satu menjadi saksi akan peristiwa itu. Pertemuan ini di awali dengan tilawatil Quran, setelah itu sambutan dari Faizin selaku Ketua LSI Psikologi Unnes.
          Ucapat selamat datang  terucap dari mulutnya kepada semua Pengurus LSI Psikologi Unnes periode pertama ini. "Selamat datang Keluarga LSI, kalian telah menuliskan tinta emas untuk Jurusan kita yaitu jurusan Psikologi Fakultas Ilmu pendidikan Universitas Negeri Semarang" Katanya. Kemudian Dia menjelaskan bagaimana sejarah terbentuknya LSI Psikologi Unnes, serta bagaimana bisa terbentuk.
           Acara dilanjutkan dengan saling Ta'aruf antar anggota pengurus, kemudian dibagi-bagi dalam departemennya untuk membahas progja-progja antara departemen, karena Pelantikan dan Raker akan diadakan pada hari ini, minggu 23 Maret 2014.
          Setelah itu semua dikumpulkan kembali guna menutup acara, serta dilanjutkan temu teknik Pelantikan dan Raker.


komentar | | Read More...

Hasil Pengumunan Oprec Pengurus LSI Psikologi Unnes 2014

Penulis : LSI Crew on Rabu, 19 Maret 2014 | Rabu, Maret 19, 2014

Rabu, 19 Maret 2014

          Assalaamu'alaikum Wr.Wb.

          Sebelumnya kami ucapkan terimakasih bagi teman-teman  yang telah berpartisipasi dalam Oprec Fungsionaris LSI Psikologi Unnes. Taklupa kami ucapkan selamat kepada Keluarga Baru Kami yaitu Fungsionaris SLI Psikologi Unnes 2014 dan semoga dikepengurusan yang pertama ini dapat menjalankan amanah dengan baik serta menjadikan panutan yang baik bagi Penerus kedepan.

Dengan ini Kami umumkan hasil Oprec Pengurus LSI sebagai berikut :


          Pelantikan sekaligus Rapat Kerja akan diselenggarakan pada Minggu, 23 Maret 2014, diharapkan masing masing departemen untuk mengadakan rapat guna menyusun progja yang akan di ajukan saat Rapat Kerja dalam bentu PPT.
          Bagi teman-teman yang belum berkesempatan dalam bangku Fungsionaris, tetap akan menjadi "Anggota Tetap" dalam dekapan keluarga LSI Psikologi Unnes.
          Pengumuman selanjutnya menyusul :D

          Wassalaamu'alaikum Wr. Wb.



          LSI Psikologi Unnes
komentar | | Read More...

Open Recruitmen LSI Psikologi Unnes Diperpanjang

Penulis : LSI Crew on Sabtu, 15 Maret 2014 | Sabtu, Maret 15, 2014

Sabtu, 15 Maret 2014

Assalaamu'alaikum Wr. Wb.

Diberitahukan bahwa Open Recruitmen LSI Psikologi Unnes diperpanjang sampai tanggal 16 maret 2014. Adapun cara pendaftaranya sebagai berikut :
Ketik : LSI_Nama Lengkap_Rombel/Angkatan
Kirim ke : 085741663384
Adapun Persyaratanya adalah Mahasiswa Muslim Psikologi Unnes.
Litsus akan diadakan pada 17 ampai 18 Maret 2014

demikian dan trimakasih.

Wasslaamu'alaikum Wr. Wb.

LSI Psikologi Unnes
komentar | | Read More...

Kunjungan Pertama LSI Psikologi Unnes ke Kampus UGM

Penulis : LSI Crew on Selasa, 11 Maret 2014 | Selasa, Maret 11, 2014

Selasa, 11 Maret 2014

Sabtu, 8 Maret 2014 SLI Psikologi Unnes (Lingkar Studi Islam) berkesempatan untuk kali pertamanya melakukan kunjungan. Tidak main-main, kunjungan yang pertama ini langsung Kepada koordinator Regional IMAMUPSI (Ikatan Mahasiswa Muslim Psikologi) wilayah 3 yaitu DIY dan Jateng.  

Perempuan yang kerap kali dipanggil Faiza ini adalah Mahasiswi Psikologi UGM semester 6. Selain sebagai Koordinator IMAMUPSI Regional untuk wilayah DIY dan Jateng, beliau juga merangkap sebagai Ketua di IPLF (Islamic Psychology Learning Forum) Fakultas Psikologi UGM.

Serambi Masjid Kampus UGM menjadi saksi pertemuan antara dua lembaga yang seidiologi ini, yaitu sama-sama menjunjung Psikologi Islam sebagai tatanan Psikologi mereka, Al-Quran dan Hadits sebagai dasar mereka dan pemikiran-pemikiran Ilmuan muslim sebagai patokan mereka.

Pertemuan ini diawali dengan saling ta'aruf, kemudian saling bercerita keadaan masing-masing lembaga, sesi diskusi dan tanya jawab serta adapun saran-saran yang diberikan IPLF untuk LSI yang memang masih seumur jagung ini.

Banyak harapan yang secara tersirat maupun tersurat muncul pada diskusi tersebut, salah satunya mengenai Psikologi, Islam serta keilmuan yang memang tidak dapat dipisahkan satu sama lain.
komentar | | Read More...

Indonesia Madani dengan Pemikiran Muslim

Penulis : Unknown on Selasa, 04 Maret 2014 | Selasa, Maret 04, 2014

Selasa, 04 Maret 2014



"Para Filosof Yunani berpikir tentang berapa buah biji yang terdapat dalam sebuah apel? Namun para pemikir Muslim meneliti berapa buah apel bisa dihasilkan oleh satu bijinya? Maka lahirlah metode Eksperimen"

Apakah kalian tahu para filosof Yunani itu?, atau para pemikir Muslim tersebut?,

Para Filosof  Yunani itu adalah Aristoteles, Euclid, dan Ptolomei yang mengandalkan spekulasi dalam mencari kebenaran.

Cendekiawan Muslim itu adalah Ibnu Sina yang menemukan metode Thought Experiment dan Al Haytham yang menemukan metode Laboratory Experiment.

Jika apa yang kita rasakan saat ini sebagai mahasiswa psikologi adalah belajar berspekulasi seperti itu, misalkan orang normal dulunya adalah seperti ini atau orang yang abnormal dulunya seperti itu atau berupa penanganan abnormalitas. sedangkan abnormal itu sendiri ditentukan dari berbagai faktor yang mereka anggab benar dengan mengesampingkan wahyu ilahi. bagaimana kalau mulai sekarang kita berfikir serta melakukan bukan hanya masalah normal dan abnormal, tetapi lebih terfokus kepada sangat baik, baik, kurang baik ataupun tidak baik  menurut Allah tentunya, sehingga apa yang kita cita-citakan yaitu terbentuknya masyarakat dunia dan indonesia pada khususnya yang madani.
komentar | | Read More...

Landasan Belajar Psikolodi Islam

Penulis : Unknown on Senin, 03 Maret 2014 | Senin, Maret 03, 2014

Senin, 03 Maret 2014

Kita tahu bahwa psikologi merupakan sebuah bidang ilmu pengetahuan dan ilmu terapan yang mempelajari mengenai perilaku dan fungsi mental manusia. Artinya sebenarnya psikologi sudah ada semenjak manusia itu ada dan tiada yang lebih faham tentang manusia kecuali yang menciptakannya yaitu Allah SWT. Itu menjadi salah satu penyebab kita harus belajar psikologi dari sudut pandang perspektif islam.
Allah Swt telah menurunkan kepada seluruh alam berupa Al Qur’an dan Assunah melalui baginda Rosul Muhammad SAW, yang merupakan petunjuk bagi orang-orang yang beriman. Maka sudah patut bagi seorang mukmin menjadikan Al Qur’an dan Assunah sebagai pedoman dalam kehidupannya, termasuk pula dalam belajar dan menuntut ilmu. Sebagai seorang muslim haruslah berpegang teguh kepada keduanya. Kedua bentuk pedoman itu pula yang akan menjadi  landasan bagi kita untuk belajar lebih dalam tentang psikologi dari perspektif islam.
Adapun penyebab lain diantaranya teori-teori psikologi yang sudah ada saat ini kebanyakan dibangun dari paradigma sekuler, yang tentunya tidak sesuai dengan masyarakat muslim. Selain bias budaya, teori-teori tersebut ternyata bebas nilai yang menafikan unsur-unsur metafisik dan spiritual-transendental. Masyarakat Muslim lebih tepat menggunakan teori psikologi berbasis keislaman, karena teori itu dapat mengkaver seleuruh perilakunya dan menunjukkan self-image maupun self-esteem sebagai seorang muslim yang sesungguhnya.
Psikologi Islam itu sendiri atau dalam islam lebih dikenal dengan ilmu nafs, sebenarnya  bukanlah hal yang baru dalam Islam, karena merupakan salah satu ilmu pada zaman keemasan Islam. Tokoh yang berperan dalam ilmu ini antara lain, Al-Kindi dan Al-Farabi yang merupakan pencetus terapi musik.


komentar (1) | | Read More...

Kirim Artikel

Penulis : LSI Crew on Sabtu, 01 Maret 2014 | Sabtu, Maret 01, 2014

Sabtu, 01 Maret 2014



Name *
Prefix
First *
Last *
Suffix
MI 
Middle 
Email *
Confirm *
File Upload *
File Upload
Paragraph Text

Powered byEMF Contact Form
komentar | | Read More...

kalender

Popular posts

Blogroll

 
Design Template by panjz-online | Support by creating website | Powered by Blogger